Kisah Inspiratif dari Penari Berkursi Roda yang Mendunia

Ia adalah Chelsie Hill penari yang berasal dari California - Amerika Serikat. Ia merupakan penari handal yang memulai latihan sejak dia anak-anak.

Chelsie menggunakan kursi roda, detik.com 

Mimpinya untuk menjadi penari profesional kandas saat ia mengalami kecelakaan pada tahun 2010. Waktu itu ia menginjak usia 27 tahun.

Saat ada undangan pesta dari temannya, Chelsie menghadirinya bersama teman-teman terdekatnya. Ia dan beberapa temannya mengikuti pesta dengan begitu meriah, banyak minuman beralkohol ia habiskan.

Setelah selesai pesta, ia kembali ke rumahnya dengan menumpang mobil temannya tersebut. Dalam kondisi mabuk, mobil yang ditumpanginya menabrak pembatas jalan, menabrak pohon, dan terjerembab ke sebuah parit.

Ia dan temannya mengalami luka-luka yang sangat serius. Berdasarkan diagnosa dokter saraf, dirinya dinyatakan mengalami kelumpuhan pada kakinya akibat kecelakaan tersebut.

Bagaikan disambar petir, pupus sudah seluruh harapan yang ia gantungkan sebelumnya untuk menjadi penari profesional. Ia sangat menyesalkan kejadian tersebut, mengapa terjadi pada dirinya?

Namun berkat dukungan orang tua dan teman-teman dansanya, secara perlahan semangat Chelsie kembali menguat. Ia pun berusaha bangkit untuk keluar dari jeratan keputusasaan tersebut.

Walaupun masih dalam keragu-raguan, Ia melatih kembali keahliannya untuk menari namun dengan bantuan kursi roda. Secara perlahan namun pasti, ia berlatih dan terus berlatih. Sebelumnya memang jarang sekali penari dansa yang menggunakan bantuan kursi roda.

Chelsie begitu riang dengan kehidupannya, detik.com 

Ia memutuskan untuk bergabung dengan E.P.I.C Project untuk menyongsong kehidupan barunya dengan menggunakan kursi rodanya. Perjuangannya pun membuahkan hasil, Ia dapat memimpin The Rollettes sebuah perusahaan tari yang memfasilitasi penampilannya dengan kursi roda.

Chelsie menyampaikan pesan, "Tarian tetaplah tarian, apakah Anda berjalan atau terguling. Itu tidak melihat kecacatan. Saya sangat beruntung bahwa saya dapat menciptakan dunia untuk diri saja sendiri di mana hasrat saya untuk menari dan misi untuk meningkatkan kesadaran akan cedera tulang belakang begitu saling terkait."

Kini kegiatan Chelsie sangat padat untuk mengisi event tari dansa yang ada di Amerika maupun negara eropa lainya. Namanya semakin meroket selain dari kepiawaiannya menari akan tetapi menjadi salah satu motivator bagi mereka yang membutuhkan.

Jangan pernah berputus asa walau keadaan sangat sulit, raih terus cita-cita mu sampai kamu menemukannya.

Sumber: detik.com

Posting Komentar untuk "Kisah Inspiratif dari Penari Berkursi Roda yang Mendunia"